Rumor Transfer dan Pemain yang Tak Terduga Pindah di Bulan Januari 2025

spot_img

Alon-alon asal kelakon” bukan peribahasa yang tepat untuk menggambarkan situasi bursa transfer musim dingin kali ini. Karena kebanyakan klub-klub top Eropa, kecuali Liverpool tentunya, sudah disibukkan dengan perpindahan pemain. Entah itu mendatangkan pemain baru, atau menjual pemain yang sudah tidak masuk rencana.

Tak jarang, berita transfer, baik rumor maupun yang sudah resmi melibatkan nama-nama besar juga. Lantas, siapa saja pemain yang ternyata memutuskan untuk pindah dan sudah pindah di bursa transfer musim dingin 2025 ini? Selengkapnya akan kita bahas.

Liga Inggris

Rumor dan kepindahan pemain di separuh bulan Januari ini sangat banyak. Namun, kita akan memilih pemain-pemain yang berstatus bintang atau yang melibatkan klub besar saja. Sebab, kalau dibahas semua, ntar videonya berdurasi tujuh jam. Repot. Well, kita mulai dari transfer yang sudah terjadi liga terbaik di dunia, Liga Inggris.

Pemain pertama yang memutuskan untuk mengadu nasib di Inggris adalah striker asal Belanda, Donyell Mallen. Pemain yang kini berusia 25 tahun itu bergabung ke Aston Villa dengan status permanen dari Borussia Dortmund. Villa kabarnya menghabiskan 21 juta pound untuk menyegel keseapakatan tersebut.

Namun, kesepakatan bisa saja bernilai 27,7 juta pound jika Mallen memenuhi target yang dipasang oleh manajemen Aston Villa. Performa Mallen bersama Dortmund musim ini tidak begitu baik. Malen baru mencetak lima gol dalam 20 pertandingan di semua kompetisi musim ini untuk Die Borussen.

Klub lain yang sudah mendapatkan pemain baru adalah Tottenham Hotspur. Performa Fraser Forster yang dirasa terlalu buruk untuk menggantikan Guglielmo Vicario yang masih cedera membuat Spurs bergerak untuk mencari kiper baru. Dengan cepat, Antonin Kinsky pun telah diamankan dari Slavia Praha.

Kinsky bergabung dengan Tottenham dengan kontrak jangka panjang hingga 2031. Tak butuh waktu lama bagi Kinsky untuk menembus skuad utama Spurs. Di laga debutnya melawan Liverpool dalam ajang Carabao Cup, Kinsky langsung mencatatkan clean sheet. Spurs pun menang 1-0 di laga semifinal leg pertama tersebut.

Here We Go

Selanjutnya, ada Manchester City yang bergerak cepat untuk mengamankan dua pemain baru di jendela transfer musim dingin kali ini. Tak main-main, dua pemain yang diamankan City adalah pemain dengan prospek cerah. Pertama adalah bek asal Uzbekistan yang didatangkan dari RC Lens, Abdukodir Khusanov. Yang kedua, adalah striker Eintracht Frankfurt, Omar Marmoush.

Mengutip cuitan Fabrizio Romano, Marmoush sudah sepakat untuk gabung Manchester City. Namun, untuk besaran bandrol dan durasi kontraknya belum diungkapkan secara jelas. Menurut update terbaru, City dan Frankfurt sepakat di sekitar 60-80 juta euro. Nantinya, pemain asal Mesir itu akan dikontrak selama lima tahun.

Lini depan dinilai merupakan area yang perlu dibenahi oleh Manchester City. Kepergian Julian Alvarez di musim panas lalu membuat The Citizen otomatis hanya memiliki Erling Haaland sebagai ujung tombak murni. Adanya Marmoush, itu akan membantu Pep untuk meningkatkan variasi serangan tim.

Sebelum Marmoush, City sudah lebih dulu merampungkan transfer Khusanov. Kabarnya, 50 juta euro jadi angka yang cukup untuk memboyongnya ke Etihad Stadium. Bek asal Uzbekistan itu diikat dengan kontrak berdurasi empat tahun. Kedua pemain diperkirakan akan segera diperkenalkan secara resmi oleh City.

Serie A

Dari Inggris kita akan bergeser ke Serie A, di mana Napoli kabarnya telah resmi melepas bintangnya, Khvicha Kvaratskhelia ke PSG. Video perpisahannya pun sudah tayang di media sosial. Sang pemain bahkan rela bangun jam tiga pagi untuk memberikan salam perpisahan kepada kota Naples yang membesarkan namanya itu.

Bukan perkara mudah bagi PSG untuk mendapatkan pemain yang satu ini. Mereka harus bersaing dengan Liverpool dan Manchester United yang juga meminatinya. Namun, menurut ESPN, tawaran senilai 70 juta euro dan gaji yang hampir 10 kali lipat lebih tinggi membuat Kvara menekan Napoli untuk melepasnya ke PSG. Kvara kabarnya akan menandatangani kontrak berdurasi lima tahun di Paris. 

Di sisi lain, transfer Kvara ke PSG juga berpengaruh pada nasib Randal Kolo Muani. Dirinya dikabarkan telah sepakat untuk bergabung ke Juventus dengan status pinjaman. Meski begitu, menurut Football Italia, Bianconeri memiliki opsi untuk mempermanenkan Kolo Muani di akhir masa peminjaman. 

Rumor Serie A

Sementara FC Como kabarnya sedang melakukan pendekatan dengan gelandang asal Serbia, Nemanja Matic. Cesc Fabregas kabarnya menginginkan seorang pemain yang punya football IQ yang baik. Matic dinilai mampu mengemban peran itu. Namun, negosiasi masih tahap awal. Como juga tidak hanya fokus pada Matic.

Bergeser ke Kota Milan, ada AC Milan yang sedang memantau situasi bek kanan City, Kyle Walker. Pemain asal Inggris itu ingin hengkang dari City bulan ini. Menurut Football Italia, Milan sudah menawarkan kontrak berdurasi dua tahun dengan nilai gaji sekitar 8 juta euro per musim. Kini, Milan ingin mengusahakan agar transfer ini terjadi secara gratis. Yang mana, City harus memutus kontrak sang pemain terlebih dahulu.

Dengan bergabungnya Kvara ke PSG, maka Napoli dikabarkan akan mencari pemain sayap baru. Alejandro Garnacho jadi opsi yang paling menarik. Media-media Italia melaporkan Setan Merah memasang harga fantastis untuk Garna. 70 juta pound jadi angka minimal yang harus dipenuhi oleh Napoli. Negosiasi dengan Garnacho sudah dilakukan. Namun, belum ada kesepakatan apa pun.

La Liga

Italia sudah, kita terbang menuju Spanyol. Beberapa pemain bintang juga sudah mencapai kesepakatan untuk pindah di bulan Januari kali ini. Yang pertama adalah James Rodriguez. Dirinya kembali ke Amerika Selatan setelah hanya bertahan enam bulan di Rayo Vallecano. Pihak klub pun sudah mengumumkan James pindah secara gratis ke klub Meksiko, Club Leon. 

Selanjutnya, ada Ander Herrera yang dikabarkan sudah sepakat untuk bergabung dengan klub Argentina, Boca Juniors. Transfer ini memang belum diumumkan secara resmi. Namun, sudah dikonfirmasi oleh Fabrizio Romano jika mantan pemain Manchester United itu akan melanjutkan karir di Argentina. 

Boca Juniors akan menjadi klub non Eropa pertama yang bakal diperkuat oleh Ander Herrera. Mereka mengikat sang pemain dengan kontrak satu tahun dengan opsi tambahan satu tahun lagi. 

Rumor La Liga

Masih berhubungan dengan Manchester United, ada rumor yang mengatakan bahwa Marcus Rashford dan Antony diincar oleh klub La Liga. Antony diincar oleh Real Betis, sedangkan Rashy didekati oleh Barcelona. Hansi Flick kabarnya ingin Rashford membantu untuk meningkatkan daya gedor Barca.

Ini bukan kali pertama Flick mengincar Rashford. Dirinya sudah tertarik untuk bekerja sama dengan sang pemain sejak menangani Bayern Munchen. Sedangkan Antony, ketertarikan Betis hanya sebatas pinjaman. Namun, pihak klub tidak bersedia mengcover seluruh gaji Antony. Mereka hanya mau membayar separuh saja.

Tak cuma klub Spanyol saja yang bergerak di pasar Inggris, klub Inggris pun menargetkan talenta-talenta dari La Liga. Arsenal misalnya. Klub asal London itu kabarnya menempatkan Martin Zubimendi sebagai target utama. Arsenal ingin menyelesaikan kesepakatan ini secepat mungkin. Namun, Real Sociedad selaku pemilik Martin hanya ingin melepasnya akhir musim nanti.

Bundesliga

Terakhir, dari Bundesliga. Selain Donyell Mallen dan Omar Marmoush, ada beberapa pemain yang juga sudah ganti klub di Januari ini. Mereka adalah Sebastien Haller dan Naby Keita. Haller kembali ke FC Utrecht, sementara Keita menepi ke Liga Hungaria bersama Ferencvaros. Dua-duanya hengkang dengan status pinjaman.

Selain kedua pemain itu, pemain Timnas Indonesia juga meramaikan rumor transfer Bundesliga. Kevin Diks yang kini masih berseragam FC Copenhagen kabarnya jadi rebutan dua klub Jerman, Borussia Monchengladbach dan Wolfsburg. Kedua klub itu sedang intens bernegosiasi dengan sang pemain. Namun, belum ada kesepakatan yang dicapai. 

https://youtu.be/dssZmuMAg-Y

Sumber: Transfermarkt, Sky Sport, ESPN, Football Italia, Marca

Gabung sekarang juga, Member Kami Batasi!

spot_img

ORIGINAL MERCHANDISE STARTING ELEVEN

Obral!
Obral!

Glory Glory Manchester United

Rp109,000Rp125,000
Obral!
Obral!

Cristiano Ronaldo Siuuuu...

Rp109,000Rp120,000

Artikel Terbaru