Ekspektasi Tinggi untuk Rangers Musim Depan, Trebel atau Gagal

spot_img

Rangers tahun lalu adalah tim dengan banyak poin untuk dibuktikan dan ada lubang besar di lemari piala mereka. Sekarang, mereka adalah juara Liga Utama Skotlandia dan ekspektasi untuk musim depan bakal jauh lebih tinggi lagi.

Mendapat gelar liga pertama mereka sejak 2011 menunjukkan niat besar perubahan di kubu Rangers, dan sang pelatih Steven Gerrard layak menuai pujian atas jasanya membimbing The Gers meraih kesuksesan dengan keunggulan 25 poin yang sangat luar biasa.

Akan tetapi ada satu kritik terlepas dari pencapaian Gerrard dan timnya tahun lalu, yakni mereka gagal menerjemahkan performa mereka di liga ke ajang turnamen. Kegagalan Rangers ke babak 16 besar di Liga Europa masih bisa dimaklumi, namun tersingkir di dua turnamen domestik dianggap sebagai peluang besar yang terlewatkan.

Di bawah Gerrard, penampilan Rangers di Eropa terbilang sangat mengesankan. Kembali ke babak penyisihan grup pada 2018-19, pada tahun berikutnya disusul dengan pencapaian yang lebih baik ketika mereka disingkirkan oleh Bayer Leverkusen pada babak 16 besar. Kekalahan atas Slavia Praha di babak 16 besar juga sedikit banyak mencerminkan kemajuan yang berhasil mereka capai.

Kini, setelah menjuarai Liga Utama Skotlandia Rangers akan fokus dengan Liga Champions musim depan. Namun tak hanya Liga Champions yang harus mereka pikirkan.

Kekalahan dari St Mirren di Betfred Cup dan St Johnstone di Socottish Cup harus dianggap sebagai pengingat menyakitkan tentang bagaimana rasanya gagal dalam turnamen domestik. Ya, mereka memenangkan liga dengan 102 poin tanpa satu pun kekalahan, namun mereka bahkan tak bisa mencapai final di dua turnamen domestik.

Rangers yang sekarang mirip seperti situasi Celtic beberapa tahun yang lalu. Mereka jadi favorit juara untuk setiap kompetisi yang mereka ikuti dan merupakan harapan terbesar Skotlandia untuk mencapai sesuatu di level Eropa selama beberapa tahun ke depan.

Memenangkan kembali liga tentu bakal menjadi suatu kewajiban bagi Rangers musim depan, dan mereka juga berpeluang untuk memperebutkan dua trofi di turnamen domestik. Tampaknya terlalu “kejam” untuk mengklaim bahwa apa pun selain trebel domestik mungkin akan dianggap sebagai kegagalan, tapi itulah kenyataan dari posisi The Geers saat ini.

Mereka telah menambahkan Fashion Sakala dari Oostende dan John Lundsram dari Sheffield United selama bursa musim panas, serta merekrut Nnamdi Ofoborh dari Bournemouth dan membawa Charlie McCann dari Manchester United dalam tim muda mereka. Ada peningkatan kualitas dan kuantitas dalam skuat untuk Gerrard sekarang.

Gelar juara liga ke-55 membawa pesta besar bagi Rangers, namun harapan jauh lebih tinggi untuk Tim Biru Glasgow tersebut dalam kampanye mendatang.

 

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=Cg7L-ncJb8Q[/embedyt]

 

Sumber (Sportsman, Sky Sports)

Gabung sekarang juga, Member Kami Batasi!

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ORIGINAL MERCHANDISE STARTING ELEVEN

Obral!
Obral!

Glory Glory Manchester United

Rp109,000Rp125,000
Obral!
Obral!

Cristiano Ronaldo Siuuuu...

Rp109,000Rp120,000

Artikel Terbaru