Berita Bola Terabru 25 September 2024 – Starting Eleven News

spot_img

HASIL PERTANDINGAN

Dari hasil La Liga jornada ke-7, Real Madrid sukses meraih tiga poin setelah berhasil mengandaskan tamunya Deportivo Alaves 3-2 di Santiago Bernabeu. Gol dari El Real dicetak masing-masig oleh Lucas Vazquez di menit 1, Mbappe di menit 40, dan Rodrygo di menit 48. Hasil ini membuat pasukan Carlo Ancelotti sementara masih berada di peringkat 2 klasemen La Liga dengan 17 poin.

Beralih ke hasil dari Serie A giornata ke-5. Como sukses raih kemenangan pertama mereka musim ini setelah mengalahkan tuan rumah Atalanta dengan skor 3-2. Gol anak asuh Cesc Fabregas dicetak masing-masing oleh Strefezza di menit 46, gol bunuh diri dari Kolasinac di menit 54, dan Fadera di menit 58. Hasil ini membuat Como sementara berada di posisi 15 klasemen Serie A dengan 5 poin.

Pindah ke hasil dari Carabao Cup babak ketiga. Manchester City berhasil lolos ke babak berikutnya setelah mengalahkan tamunya Watford 2-1 di Etihad. Masing-masing gol The Citizens dicetak oleh Jeremy Doku di menit ke-5 dan Matheus Nunes di menit 38.

Sementara itu di Stamford Bridge, Chelsea berpesta gol ke gawang tamunya Barrow lima gol tanpa balas. Gol dari The Blues dicetak oleh hattrick dari Nkunku, dan masing-masing gol dari Neto, dan gol bunuh diri pemain Barrow, Farman. Ditempat lain, klub Liga Inggris lainnya juga berhasil lolos ke babak berikutnya Carabao Cup. Seperti halnya Leicester yang berhasil mengalahkan Walsall lewat adu penalti, dan juga Aston Villa yang berhasil mengandaskan Wycombe Wanderers 2-1.

CALON SPONSOR BARU DI JERSEY CHELSEA

Chelsea yang baru saja membantai Barrow, dilaporkan segera memiliki sponsor baru yang rencananya akan terpampang di jersey mereka dalam waktu dekat. Dilansir dari Sportbible, klub kini sedang berunding dengan tiga maskapai besar dunia, termasuk dari Qatar yakni Qatar Airways. Qatar Airways disebut paling terdepan untuk segera menandatangani kontrak kerjasama sponsorship dengan The Blues. Jika kesepakatan tercapai, ini adalah untuk kedua kalinya Chelsea disponsori oleh maskapai penerbangan. Sebelumnya, The Blues pernah disponsori Emirates pada tahun 2001 hingga 2005.

STADION BARU MU AKAN JADI MARKAS TINJU

Beralih ke kabar berikutnya dari MU. Dilansir dari Goal, stadion baru yang akan diibangnun oleh MU nantinya tak hanya akan digunakan sebagai laga sepakbola belaka. Menurut pemilik MU Ratcliffe, stadion baru yang akan jadi markas Red Devils nantinya juga akan dijadikan tuan rumah laga tinju dunia. MU ingin menyaingi Wembley sebagai tempat tuan rumah laga-laga tinju dunia. Pasalnya, pihak MU yakin laga tinju akan memecahkan rekor penonton, dan akan menghasilkan cuan melimpah.

PELATIH LEICESTER HAMPIR DISERANG PENONTON

Sementara itu, kabar lainnya datang dari pelatih Leicester City, Steve Cooper. Dilansir dari The Sun, pelatih bermata sayu tersebut hampir saja diserang oleh salah satu fans saat laga Carabao Cup melawan Walsall. Fans The Foxes yang kesal tersebut nekat masuk lapangan untuk menghampiri Cooper jelang laga babak kedua berakhir. Namun fans itu berhasil dihalangi oleh pemain Walsall, David Okagbue. Setelah itu pihak keamanan pun berhasil mengamankannya. Setelah ditangkap, fans Leicester tersebut mengaku muak dengan hasil yang dicapai oleh Cooper.

RODRI TIBA DI BARCELONA

Kabar selanjutnya datang dari pemain City yang baru saja cedera, Rodri. Dilansir dari The Sun, Rodri dilaporkan telah tiba di Barcelona untuk menjalani tes medis guna mengetahui seberapa parah cederanya. Ia terlihat tiba di bandara Barcelona, dengan berjalan tertatih-tatih. Menurut laporan, Rodri yang ditemani dokter City yakni dr Ed Mauri, akan bertemu dengan dr Ramon Cugat yang notabene adalah dokter spesialis ortopedi di daerah Catalunya yang telah dipercaya lama oleh pihak City untuk menangani operasi cedera para pemainnya.

SZCZESNY KE BARCA?

Kalau Rodri datang ke Barcelona untuk berobat, lain halnya dengan kiper Polandia, Wojciech Szczesny. Dilansir dari Goal, mantan kiper Juventus tersebut dilaporkan sedang ditawari untuk gabung Barca. Sang pemain pun mempertimbangkan untuk menerima tawaran tersebut setelah memutuskan pensiun beberapa waktu lalu. Kondisinya sekarang Barca dapat mendatangkan pengganti Ter Stegen dalam waktu dekat, namun hanya dapat merekrut pemain yang berstatus bebas transfer. Hansi Flick juga telah berbicara tentang kemungkinan mendatangkan kiper baru dalam waktu dekat.

VINICIUS SUDAH TAHU AKAN RAIH BALLON D’OR

Bergeser ke kabar berikutnya dari Real Madrid. Dilansir dari Goal, Vinicius jr mengaku sudah diberitahu bahwa ia akan menerima penghargaan Ballon d’Or tahun ini yang akan digelar tanggal 28 Oktober mendatang di Paris. Menurut laporan yang berhembus, ia mengalahkan Rodri, dan Bellingham sebagai saingan terdekatnya. Bahkan saking yakinnya, sponsor pribadinya yakni Nike, sudah ancang-ancang untuk memberikan penghormatan khusus untuknya berupa pajangan emas yang serupa dengan apa yang diberikan kepada CR7 saat meraih Ballon d’Or.

JADWAL LAGA EL CLASICO SUDAH KELUAR

Masih soal Barcelona dan Real Madrid. Dilansir dari Mundo Deportivo, pertemuan pertama laga bertajuk El Clasico musim ini telah dikonfirmasi oleh pihak La Liga. Laga El Clasico di La Liga musim ini akan resmi dihelat di Santiago Bernabeu pada hari Sabtu 26 Oktober 2024 pukul 9 malam waktu Spanyol. Mengenai jam, laga El Clasico kali ini tidak ramah pada jam tayang di Asia. Dengan dimainkan di jam 9 waktu Spanyol, di Asia pasti akan ditayangkan pada dini hari bahkan menjelang pagi. Berbeda dengan laga El Clasico tahun lalu yang kerap dimainkan di sore bahkan siang hari waktu Spanyol.

MBAPPE CEDERA?

Kabar berikutnya dari pemain Real Madrid, Kylian Mbappe. Dilansir dari Forbes, Mbappe dilaporkan mengalami cedera pasca laga melawan Deportivo Alaves di La Liga. Mbappe minta diganti di menit 80 oleh Ancelotti untuk menghindari masalah cedera yang lebih parah. Mbappe terlihat mengalami ketidaknyamanan pada paha kirinya. Kini tim medis El Real sedang memeriksa kondisinya. Ancelotti berharap cederanya tak terlalu parah, dan diharapkan bisa siap untuk Derby Madrid pekan depan.

ANAK ZIDANE PENSIUN JADI PESEPAKBOLA

Kabar selanjutnya datang dari putra Zinedine Zidane, Enzo Zidane. Dilansir dari Goal, Enzo Zidane telah menyatakan resmi pensiun dari sepakbola di usia yang 29 tahun. Selama kariernya, Enzo Zidane pernah bermain untuk klub-klub seperti Almeria, Rodez AF, hingga klub terakhirnya yakni klub divisi tiga Spanyol, Fuenlabrada. Keputusannya pensiun telah didukung sepenuhnya oleh pihak keluarga. Ia sekarang mengaku akan fokus pada dunia bisnis.

SAN SIRO DICORET DARI TUAN RUMAH FINAL UCL

Dari kabar UCL. Dilansir dari bbc, Komite Eksekutif UEFA telah resmi mencoret stadion San Siro sebagai venue laga Final UCL tahun 2027 mendatang. Dicoretnya San Siro disebabkan karena pihak Kota Milan tak bisa memastikan apakah San Siro bisa dipakai tepat waktu pada tahun 2027. Pasalnya, San Siro rencananya akan direnovasi pada tahun 2027. Dengan dicoretnya San Siro, UEFA kini membuka kembali penawaran venue lain yang bersedia jadi tuan rumah laga Final UCL 2027. Rencananya UEFA akan mengumumkan venue Final UCL 2027 pada bulan Mei 2025.

VARANE SEGERA PENSIUN

Beralih ke kabar berikutnya yang datang dari pemain Como, Raphael Varane. Dilansir dari Daily Mail, secara mengejutkan bek Prancis tersebut mengatakan akan mempertimbangkan pensiun di usia 31 tahun. Hal ini disampaikan Varane karena kondisinya sekarang tidak memungkinkan untuk kembali bermain. Varane mengalami cedera bahunya yang parah sehingga belum bisa debut di Serie A bersama klub barunya, Como. Varane dilaporkan akan segera mengumumkan secara resmi pensiunnya ke publik dalam waktu dekat.

HUBNER NYANYI INDONESIA RAYA DI WOLVES

Berikutnya ada kabar dari pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner. Hubner baru saja mengunggah aksinya menyanyikan lagu Indonesia Raya di markas klubnya, Wolverhampton Wanderers. Hubner mengunggah aksinya itu di akun Tiktok miliknya @justinhubner5. Di video tersebut, Hubner tampak mengenakan seragam latihan dan berada di tempat gym Wolves. Dia berdiri sambil memegang handphone di tangan kirinya yang memutar musik pengiring lagu Indonesia Raya. Unggahan video Hubner tersebut sontak mendapat banyak respons positif, terutama dari fans sepak bola Indonesia. Fans tanah air merasa bangga dengan apa yang dilakukan Hubner.

DIREKTUR BLACKPOOL SINDIR BAGGOTT

Dari Hubner kini pindah ke kabar dari Elkan Baggott. Direktur Olahraga Blackpool, David Downes baru-baru ini mengungkap bahwa timnya harus hati-hati jika merekrut pemain. Baik itu yang secara permanen, pinjaman, maupun bebas transfer. Menurut Downes, klub harus cermat memilih pemain yang dibutuhkan pelatih Steve Bruce. Ia tidak mau mengambil pemain yang rentan cedera. Pernyataan Downes tersebut sekaligus menyinggung beberapa pemain baru Blackpool yang satu per satu mengalami cedera, seperti Elkan Baggott.

MISTERI HILANGNYA WELBER JARDIM

Dari sepakbola tanah air. Jelang laga Timnas U-20 melawan Maladewa di Kualifikasi Piala Asia 2025, Timnas Garuda digegerkan dengan menghilangnya Welber Jardim. Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, mengaku bahwa ia kurang tahu mengapa Welber Jardim tidak juga datang ke Tanah Air. Coach Indra mengungkapkan bahwa PSSI sudah membelikan tiket pesawat dari Brasil ke Indonesia. Selain itu, PSSI juga sudah menerima surat pelepasan dari klub Welber Jardim yakni Sao Paulo U-19. Misteri mangkirnya Welber Jardim tersebut membuat Indra Sjafri langsung mencoretnya dari skuad.

FIFA SEGERA RILIS VENUE PIALA DUNIA ANTARKLUB

Format baru Piala Dunia Antar Klub akan mulai digunakan pada tahun 2025 mendatang. Dan baru-baru ini, FIFA mengemukakan bahwa turnamen itu akan diselenggarakan di satu negara saja. Dilansir AS, Presiden FIFA, Gianni Infantino telah melaksanakan pertemuan dengan badan pengatur kompetisi tersebut. Dalam rapat itu, telah ditentukan bahwa kompetisi akan dimainkan di Amerika Serikat. Namun, belum pasti akan dimainkan di kota dan stadion apa. Keputusan final akan dirilis dalam tujuh hari ke depan.

CALON CEO ROMA YANG BARU

Setelah pengunduran diri Lina Souloukou dari jabatan CEO, AS Roma dikabarkan dengan cepat mencari CEO yang baru. Beberapa kandidat pun mulai bermunculan. Dilansir Foot Italia, diantaranya adalah Umberto Gandini, mantan CEO Roma yang saat ini menjabat sebagai presiden Liga Bola Basket Italia dan Giampaolo Montali yang juga berstatus mantan CEO AS Roma era Keluarga Sensi. Selain dua nama itu, legenda AC Milan, Zvonimir Boban juga muncul sebagai opsi yang menarik.

PENERBANGAN DITUNDA, TIM MUDA JUVENTUS TIDUR DI BANDARA

Masih seputar sepakbola Italia, ada kabar kurang mengenakan dari punggawa muda Juventus. Mereka terpaksa harus bermalam di bandara karena penerbangan yang bermasalah. Dilansir One Football, Juventus Next Gen baru saja menelan hasil imbang di laga tandang melawan Trapani. Namun, dalam perjalanan kembali ke Turin, penerbangan mereka ditunda beberapa kali. Alhasil para pemain terpaksa tidur di bandara sambil menunggu jadwal penerbangan berikutnya.

MENTAL PHIL JONES SEMPAT TERGANGGU DI MU

Dari Italia, kita mampir ke Inggris untuk membahas tentang memori pahit legenda Manchester United, Phil Jones. Seperti yang diwartakan Daily Mail, di penghujung karirnya bersama Manchester United, mental Jones sempat terganggu saat dirinya mendapat pelecehan secara online akibat performa buruk. Dirinya bahkan sempat merasa malu dan takut untuk keluar dari rumahnya. Itu lah salah satu alasan mengapa dirinya sempat menghilang dari skuad dan kembali sebagai sosok yang berbeda. Kini, setelah pensiun dirinya fokus mengambil kursus kepelatihan.

LEMPAR BOLA KE KEPALA GABRIEL, HAALAND BEBAS DARI SANKSI

Aksi Erling Haaland yang melemparkan bola ke kepala Gabriel Magalhaes seusai John Stones menyamakan kedudukan pekan lalu langsung menjadi sorotan. Beberapa media dan pengamat sepakbola merasa bahwa tindakan disengaja itu layak mendapat sanksi. Namun, menurut ESPN, Haaland lolos dari segala macam bentuk sanksi meski melakukannya dengan sengaja. Menurut wasit VAR yang bertugas, aksi Haaland tidak tergolong sebagai tindakan kekerasan.

BRAVO SIAP BATALKAN PENSIUN UNTUK MAIN DI BARCA

Keputusan Barcelona untuk mencari penjaga gawang baru untuk menggantikan peran Marc-Andre Ter Stegen yang mengalami cedera telah menimbulkan banyak spekulasi. Beberapa media bertanya siapa kah yang pantas dan bisa segera bergabung dengan Barcelona? Dilansir Daily Mail, melihat situasi ini, mantan penjaga gawang Barcelona, Claudio Bravo akhirnya angkat bicara. Bahkan Bravo menyatakan siap kembali dari masa pensiun jika Barca membutuhkan pemain tambahan.

SCHALKE KEMBALI COBA BUJUK RAUL

Masih seputar sepakbola Spanyol, pelatih Real Madrid Castilla, yakni Raul Gonzalez dikabarkan telah menerima tawaran dari mantan klubnya, Schalke. Dilansir Tribal Football, klub Jerman itu kembali berupaya membujuk Raul agar mau menjadi pelatih kepala yang baru. Namun, Raul belum memberikan respon. Dirinya tidak berpikir untuk meninggalkan Madrid dalam waktu dekat.

MEES HILGERS SIAP PAMER KUALITAS DI OLD TRAFFORD

Pada Kamis mendatang, FC Twente akan bertandang ke markas Manchester United dalam rangka pertandingan pekan pertama Europa League musim 2024/25. Dengan begitu, Mees Hilgers akan menghadapi Bruno Fernandes dan kolega. Dilansir Sport Sindonews, para pemain FC Twente dikabarkan cukup percaya diri menjelang laga ini. Itu diungkapkan oleh sang pelatih, Joseph Oosting. Menurutnya, ini akan jadi laga yang bagus dan timnya sangat antusias untuk bermain di Old Trafford yang kaya akan sejarah itu. Mereka siap memberikan yang terbaik di Manchester.

PERNYATAAN RESMI PERSIB BANDUNG USAI KERUSUHAN

Usai pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta berakhir ricuh, official Persib Bandung pun akhirnya angkat bicara tentang tragedi ini. Dilansir situs resmi Persib, pihak klub sangat menyayangkan insiden yang terjadi. Persib tidak akan memberikan toleransi serta mengecam keras oknum suporter yang melakukan penyerangan brutal kepada steward di laga El Clasico tersebut.

JURGEN KLINSMANN PUJI SHIN TAE-YONG

Baru-baru ini, mantan pelatih Timnas Korea, Jurgen Klinsmann memberi apresiasi terhadap kinerja Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Berbicara dengan Kompas secara virtual, Klinsmann menyebut karakter STY lah yang membantu Timnas Indonesia untuk berkembang. Menurut laporan, Coach Shin berhasil menularkan karakter pekerja keras, disiplin dan pantang menyerah kepada pemain-pemain Indonesia. Klinsmann menyebut bahwa karakter itu sangat positif bagi Korea Selatan dan dibawa ke Indonesia.

Gabung sekarang juga, Member Kami Batasi!

spot_img

ORIGINAL MERCHANDISE STARTING ELEVEN

Obral!
Obral!

Glory Glory Manchester United

Rp109,000Rp125,000
Obral!
Obral!

Cristiano Ronaldo Siuuuu...

Rp109,000Rp120,000

Artikel Terbaru