Sedih! Pele Meninggal Dunia, Para Legenda Berikan Penghormatan Terakhir

spot_img

Kabar duka itu datang pada Jumat dini hari tadi. Pele meninggal dunia di usianya yang ke 82 tahun setelah berjuang melawan kanker. Pemain yang punya sebutan “Raja” itu telah berjuang melawan penyakit sejak beberapa tahun terakhir.

Ia sempat menjalani perawatan setelah menjalani operasi tumor usus besar di tahun 2021. Di akhir tahun 2022 ini Pele kembali di rawat di rumah sakit. Bahkan dirinya hanya bisa menonton Piala Dunia 2022 dari layar kaca di rumah sakitnya.

FA Inggris dan Spanyol Berikan Penghormatan

Mendengar kabar duka dari pesepakbola yang telah menjuarai tiga Piala Dunia itu, federasi sepak bola Inggris langsung memberikan penghormatan terakhir untuknya. Federasi sepak bola Inggris tergerak untuk memberikan penghormatan terakhir untuk Pele dengan cara menyalakan lampu bertema Brasil di Stadion Wembley.

Stadion Wembley adalah stadion kebanggan warga Inggris dan rumah bagi the three lions. Namun khusus untuk malam itu, lengkungan ikonik yang ada di stadion Wembley memancarkan lampu berwarna hijau dan kuning khas bendera Brasil. FA Inggris juga memberikan ucapan yang berbunyi “Memberi penghormatan terakhir kepada ikon sepak bola sejati. Beristirahatlah dengan tenang, Pele.”

Selain FA Inggris, federasi sepak bola Spanyol juga memberikan penghormatan ke Pele. Mereka mengumumkan lewat akun media sosialnya, bahwa akan diadakan mengheningkan cipta pada jornada ke-15. Mengheningkan cipta itu nantinya akan dilaksanakan selama satu menit di semua pertandingan pekan ke-15.

Mengheningkan cipta juga sudah dilaksanakan pada pertandingan Blackburn melawan Middlesbrough, dan juga Blackpool vs Sheffield United Mengheningkan cipta itu dilaksanakan selama satu menit sebelum pertandingan dimulai. Sementara pada pertandingan Marseille vs Toulouse para pemain dan penonton melakukan tepuk tangan selama satu menit untuk menghormati Pele.

Tribut dari Para Legenda

Para pemain legenda lainnya juga memberikan kata-kata perpisahan dan penghormatan terakhir untuk Pele. Salah satunya adalah legenda sepak bola Jerman, Franz Beckenbauer. Ia adalah mantan rival Pele di puncak karir mereka. Namun, Pemain yang punya julukan Der Kaiser itu pernah bermain bersama pele dekade 1970-an di akhir karir mereka berdua.

“Hari ini sepak bola kehilangan orang terhebat dalam sejarahnya dan saya telah kehilangan seorang teman yang unik. Pele lahir dengan tiga hati. Satu untuk sepak bola, satu untuk keluarganya, dan satu untuk semua orang. Saya pergi ke Amerika Serikat pada tahun 1977 karena sangat ingin bermain bersamanya di New York Cosmos dan itu adalah pengalaman paling luar biasa. Sepak bola akan selalu jadi milik anda, terima kasih Raja!” Ucap Beckenbauer.

Rival Pele lainnya, Sir Geoff Hurst, yang sekaligus legenda sepakbola Inggris juga memberikan tribut kepada Pele. Ia berkata bahwa Pele adalah lawan terbaik yang pernah ia hadapi.

“Tanpa diragukan lagi, Pele adalah pesepakbola terbaik yang pernah saya lawan. Bagi saya Pele adalah yang terhebat sepanjang masa dan saya sangat bangga bisa satu lapangan dengannya. Beristirahatlah dengan tenang, Pele”

Selain legenda asal Jerman dan Inggris, legenda Brasil lainnya, Ronaldo Nazario juga berikan ucapan penghormatan untuk Pele. Ronaldo sendiri sempat dibanding-bandingkan dengan Pele karena kehebatannya. Itu membuktikan bahwa warisan Pele tidak akan berhenti dan akan terus berlanjut dari generasi ke generasi.

Ronaldo mengucapkan “Dimana Pele datang, disitu ia tinggal. Tanpa pernah meninggalkan tempat teratas, dia meninggalkan kita hari ini. Raja sepak bola, satu-satunya pemain terhebat sepanjang masa sesungguhnya. Kesedihan bercampur aduk dengan kebanggaan akan sejarah yang telah tertulis. Warisanmu akan terus diwariskan dari generasi ke generasi. Dengan begitu akan tetap terus ada.”

Tribut Para Bintang Sepakbola

Pele juga mendapatkan penghormatan dari para bintang sepakbola masa kini. Neymar yang menyamai rekor gol Pele di Piala Dunia 2022 mengatakan bahwa jasa Pele tidak hanya di sepak bola saja. Melainkan, Pele telah memberikan suara kepada orang miskin dan orang kulit hitam di Brasil.

“Sebelum Pele, sepak bola hanyalah sebuah olahraga. Tapi Pele mengubah segalanya. Dia mengubah sepak bola menjadi seni, menjadi hiburan. Dia memberikan suara kepada orang miskin dan orang kulit hitam. Dan yang paling utama, dia membuat Brasil dilihat di seluruh dunia. Dia pergi tapi sihirnya tetap ada. Pele Abadi.”

Rekan setim Neymar, Messi juga memberikan penghormatan terakhir kepada Pele. Namun tidak banyak ucapan yang diberikan Messi. Ia hanya mengucapkan “Rest in Peace, Pele” di unggahan akun Instagramnya.

Sementara itu, Cristiano Ronaldo mengatakan bahwa kalimat “selamat tinggal” tidak cukup untuk Pele. Ia juga mengatakan kalau Pele adalah inspirasi bagi jutaan orang.

“Kalimat selamat tinggal untuk sang Raja Pele yang abadi tidak akan pernah cukup menggambarkan kesedihan yang sedang melanda seluruh dunia. Kasih sayang yang dia tunjukan kepadaku berbalas di setiap momen yang kami bagi, bahan dari kejauhan. Dia tidak akan terlupakan dan kenangannya akan selalu hidup dalam setiap pecinta sepak bola. Rest in Peace, Pele”

 

Sumber referensi: Independent, Daily, Goal, Footbal.London, Mirror

Gabung sekarang juga, Member Kami Batasi!

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ORIGINAL MERCHANDISE STARTING ELEVEN

Obral!
Obral!

Glory Glory Manchester United

Rp109,000Rp125,000
Obral!
Obral!

Cristiano Ronaldo Siuuuu...

Rp109,000Rp120,000

Artikel Terbaru