Sepak bola Eropa tak ubahnya menjadi magnet pecinta bola di dunia. Selain menjadi tempat bernaungnya para pemain hebat, Eropa juga memiliki klub kuat yang tak jarang merajai persepak bolaan dunia. Namun, ada beberapa pemain hebat yang justru tak pernah mencicipi kompetisi sepak bola di Eropa. Siapa sajakah mereka?
Berikut starting eleven sajikan ulasannya..
Peraih trofi Piala Dunia dan dinobatkan sebagai salah satu pemain paling bertalenta, Garrincha dikenal sebagai pemain ikonik bernomor punggung 7 untuk timnas Brasil dan Botafogo.
Ia dikenal sebagai pemain lincah dan berskill tinggi. Pemain yang berposisi sebagai winger ini berhasil membawa Brasil menjuarai Piala Dunia 1962 di Chile. Dengan kemampuan luar biasanya itu, Garrincha sama sekali tak pernah bermain untuk klub Eropa.
2. Lee Wai Tong
Mungkin tak banyak yang tau siapa itu Lee Wai Tong. Lee Wai Tong dikenal sebagai legenda sepak bola asal China. Bahkan banyak yang menganggap bahwa kemampuannya setara dengan para pemain Brasil.
Di usianya yang baru menginjak 18 tahun, Lee sudah memulai debut bersama timnas China di pertandingan melawan Jepang. Hebanya lagi, ia sukses mencetak hattrick dalam waktu lima menit saja.
Sejak saat itu, permainannya terus meningkat dan ia dijuluki sebagai rajanya sepak bola Asia. Sepanjang karirnya, Lee sukses menjebol gawang lawan sebanyak 1.260 kali. Namun, ia tak pernah bermain untuk tim Eropa.
3. Rivellino
Memiliki akurasi tendangan yang baik membuat Rivellino dikenal sebagai pemain yang pandai dalam mengeksekusi tendangan bebas. Pemain yang menjadi bagian dari timnas Brasil di Piala Dunia 1970 ini dikenal dengan kumis khasnya.
Rivellino juga dianggap sebagai pemain yang berhasil menginspirasi juniornya seperti Romario, Ronaldo, hingga Ronaldinho. Akan tetapi, sepanjang kariernya ia hanya membela tiga klub saja yaitu Corinthians, Fluminense dan Al-Hilal.
4. Yasuhito Endo
Yasuhito Endo merupakan pemain ikonik asal Jepang yang terkenal dengan akurasi tendangannya. Endo merupakan tipikal pemain elegan yang mempunyai jiwa kepemimpinan yang tinggi.
Meski termasuk dalam pemain bertalenta Asia, Endo menghabiskan sebagian besar karirnya bersama klub lokal, Gamba Osaka.
5. Jose Manuel Moreno
Legenda asal Argentina ini menjadi pemain pertama yang berhasil memenangkan gelar liga di empat negara berbeda. Moreno dikenal sebagai pemain berskill tinggi dan memiliki visi bermain yang baik. Bahkan, ia pernah masuk kedalam daftar pemain terbaik dunia di abad 20.
Meski begitu, Moreno hanya menghabiskan karirnya di klub Argentina, Kolombia, Meksiko, dan Chile. Ia tak pernah memiliki pengalaman bermain di Eropa.
6. Pele
Siapa yang tak kenal dengan pemain terbaik sepanjang masa, Pele. Kemampuan Pele sudah terbukti kala dirinya berhasil mengangkat trofi Piala Dunia sebanyak tiga kali.
Meski pernah menerima tawaran dari klub-klub besar Eropa seperti Juventus, Real Madrid, hingga Manchester United, Pele selalu setia dengan cinta pertamanya, Santos.
Itulah deretan pesepak bola hebat yang tidak pernah bermain di klub Eropa. Adakah pemain favorit football lovers? Silahkan tulis komentar kalian dibawah. Jangan lupa untuk like dan share..