Berita Bola Terbaru 4 Februari 2025 – Starting Eleven News

spot_img

BERITA BOLA TERBARU DAN TERKINI

HASIL PERTANDINGAN

Lanjutan pertandingan Liga Inggris, Chelsea berhasil menang dramatis dari West Ham dengan skor 2-1. The Hammers unggul lebih dulu melalui gol Jarrod Bowen menit 42. Namun, The Blues berhasil bangkit di sisa laga. Satu gol dari Pedro Neto dan gol bunuh diri Aaron Wan-Bissaka menyelamatkan Chelsea dari kekalahan. Dengan kemenangan ini, anak asuh Enzo Maresca menembus empat besar klasemen sementara dengan 43 poin. 

Dari La Liga, ada Girona yang juga menang tipis 2-1 dari Las Palmas. Gol Girona dicetak oleh Abel Ruiz menit 8 dan Yaser Asprilla menit 79. Sedangkan Palmas hanya membalas sekali melalui aksi Fabio Silva menit 82. Tambahan tiga poin bikin Girona naik ke urutan 7 klasemen sementara.

Bergeser ke Italia, ada Lazio yang menang 2-1 dari tim tuan rumah Cagliari. Gol Lazio dicetak oleh Mattia Zaccagni menit 41 dan Valentín Castellanos menit 64. Cagliari hanya membalas satu gol lewat Roberto Piccoli menit 55. Hasil ini bikin Le Aquile menembus empat besar dengan torehan 42 poin.

DRAGUSIN DAN LISANDRO DIPASTIKAN CEDERA ACL

Kembali ke Liga Inggris, kita mulai dengan kabar kurang mengenakan yang datang dari Spurs dan Manchester United. Kedua klub dikabarkan sama-sama akan kehilangan pemain belakangnya. Dilansir The Athletic, Radu Dragusin didiagnosis mengalami cedera ACL saat melakoni pertandingan Europa League melawan Elfsborg kemarin. Sedangkan United dipastikan akan kehilangan Lisandro Martinez karena cedera yang sama. Dengan begitu, bisa dipastikan bahwa kedua pemain akan absen hingga akhir musim. Mereka akan menjalani pemulihan sekitar 8 bulan lamannya.

BUKAN KE MU, TEL RESMI KE SPURS

Masih seputar Spurs dan Manchester United, kedua tim dilaporkan berebut tanda tangan Mathys Tel dari Bayern Munchen. Namun, kini perebutan itu telah berakhir dengan Tel memilih untuk berseragam Spurs. Dilansir ESPN, Tel bergabung Spurs dengan status pinjaman. Spurs memasukan opsi pembelian di akhir masa peminjaman. Kepindahan ini jadi perubahan yang cukup drastis karena beberapa jam sebelum tercapai kesepakatan, Tel masih bernegosiasi dengan MU dan menjajaki peluang untuk stay di Munchen.

CITY DAPAT GELANDANG BARU

Seakan belum puas dengan komposisi pemain, Manchester City dikabarkan telah menyegel kesepakatan untuk mendatangkan gelandang baru. Di menit-menit akhir bursa transfer Januari, City berhasil mendapatkan gelandang Porto, Nico Gonzalez. Mengutip cuitan Fabrizio Romano, City telah menebus Nico dengan mengaktifkan klausul pelepasannya di angka 60 juta euro. Kini, sang pemain sedang merampungkan tes medis terlebih dahulu sebelum diumumkan secara resmi oleh pihak City. Dalam kesepakatan ini, Barca akan mendapat keuntungan sekitar 24 juta euro karena punya klausul penjualan kembali sebesar 40% saat melepas Nico ke Porto.

NGGAK JADI KE SPURS, DISASI KE VILLA

Nyaris sepakat gabung Spurs, Axel Disasi justru pindah ke Aston Villa. Mengutip cuitan Fabrizio Romano, Disasi ternyata tidak berminat untuk berseragam Spurs. Sejak awal, dirinya sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan Villa. Yang diinginkan hanya Villa, tak ada klub lain. Alhasil, Chelsea pun sepakat meminjamkan Disasi ke Villa. Dalam kontraknya, Chelsea menolak untuk memasukan opsi pembelian di akhir musim. Chelsea hanya meminta Villa untuk mengcover gaji Disasi.

SAM KERR DIDUGA MABUK-MABUKAN DAN HINA POLISI

Masih berhubungan dengan Chelsea, tapi kali ini soal pemain bintang Chelsea Wanita, Sam Kerr. Penyerang Chelsea Wanita itu kini sedang berada dalam proses sidang akibat berkelakuan buruk. Dilansir Sky Sport, Kerr diduga menyebut seorang petugas Polisi Metropolitan “bodoh dan berkulit putih” setelah bertengkar dengan seorang sopir taksi. Bintang sepak bola Australia ini diadili atas tuduhan menyebabkan pelecehan rasial terhadap polisi bernama Stephen Lovell dalam insiden di London barat daya pada dini hari tanggal 30 Januari 2023. Menurut laporan pengadilan, saat itu Kerr sedang bersama kekasihnya. Pulang dengan keadaan mabuk berat dan merusak kaca mobil taksi. Namun, saat sopir taksi membawanya ke kantor polisi, Kerr justru meracau dan menghina para polisi yang bertugas. Proses persidangan pun masih berlanjut.

FAGIOLI RESMI KE FIORENTINA

Dari Inggris, kita bergeser ke Italia untuk membahas kepindahan Nicolo Fagioli. Sempat menemui negosiasi alot, akhirnya Juventus resmi melepas Fagioli ke Fiorentina. Dilansir Football Italia, sang pemain bergabung La Viola dengan kesepakatan pinjaman. Fiorentina membayar 2,5 juta euro untuk biaya peminjaman. Selain itu, dalam kontraknya, Juve juga memasukan klausul pembelian wajib di akhir masa peminjaman. Nantinya, Fiorentina akan mengeluarkan biaya tambahan sekitar 16 juta euro untuk mempermanenkan Fagioli. Jadi, totalnya hampir 19 juta euro.

JOAO FELIX MERAPAT KE MILAN

Bergeser ke AC Milan, klub yang bermarkas di San Siro itu akhirnya mendapatkan penyerang baru. Pemain tersebut adalah Joao Felix. Dilansir Sky Sport, Chelsea melepas Felix dengan status pinjaman ke AC Milan. Dalam kesepakatan ini, Chelsea akan menerima bayaran sebesar 5 juta pound dari Milan. Selain itu, klub Italia tersebut dikabarkan telah setuju untuk mengcover seluruh gaji pemain internasional Portugal tersebut selama sisa musim ini. Tak ada opsi pembelian karena Felix masih terikat kontrak berdurasi 6,5 tahun di Stamford Bridge.

ANSU FATI OGAH CABUT DARI BARCA

Italia sudah, kini kita akan membahas sepakbola Spanyol dimana ada Ansu Fati yang kabarnya menolak kesempatan untuk hengkang dari Barcelona. Dilansir Football Espana, di menit-menit akhir bursa transfer Januari, Fati ditawari untuk mencari klub baru guna menyelamatkan menit bermainnya. Como jadi salah satu tim yang berminat untuk menampungnya. Namun, pemain beragama islam itu menolak. Ansu Fati ingin memperjuangkan masa depannya di tim utama Barcelona. Hansi Flick pun berharap Fati bisa membuktikan diri di sisa musim 2024/25.

RONALDO: MBAPPE NGGAK TAU CARA JADI STRIKER!

Bergeser ke Real Madrid, Kylian Mbappe mulai bermain stabil di lini depan El Real. Namun, hal itu belum cukup bagi mantan pemain Madrid, Cristiano Ronaldo. Mengutip Marca, Ronaldo yang diwawancarai Josep Pedrerol menyebut Mbappe tidak bisa dipaksakan untuk bermain sebagai striker tengah. Karena menurut Ronaldo, Mbappe tak tahu caranya menjadi seorang pemain nomor 9. Dirinya lebih baik bermain dari sektor sayap. Di sisi lain, Ronaldo juga ikut geregetan dengan proses adaptasi Mbappe yang cenderung lamban. “Jika saya di Real Madrid, saya akan mengajari Mbappe bermain sebagai pemain No.9. Karena saya bukan penyerang. Saya terbiasa bermain sebagai penyerang,” ujar Ronaldo.

FEDERASI SPANYOL RESPONS PROTES MADRID SOAL STANDAR WASIT

Masih soal Real Madrid, Federasi Sepakbola Spanyol akhirnya memberi respons soal protes yang dilayangkan. Madrid mengirimkan surat yang berisi tentang kekecewaan terhadap kualitas wasit di La Liga. RFEF pun merespon dengan pernyataan yang cukup ofensif. Menurut Football Espana, RFEF mengeluarkan pernyataan keras kepada Florentino Perez. pihak federasi merasa Perez dan Madrid telah merendahkan hasil kerja mereka. “Kami memahami bahwa, dalam pengembangan sepakbola profesional, mungkin ada perbedaan pendapat mengenai keputusan tertentu. Tetapi kami percaya semua pihak akan bertindak dengan tanggung jawab dan rasa hormat yang dituntut oleh level tertinggi olahraga kami.” tulis RFEF.

PENAMPAKAN JERSEY AWAY TIMNAS INDONESIA

Setelah berkeliling Eropa, kita akan kembali ke Indonesia untuk membahas update terbaru dari jersey tim nasional. Dilansir CNN Indonesia, warna putih kembali mendominasi jersey away Timnas Indonesia. Bedanya, list jersey berubah menjadi hitam, bukan merah seperti di jersey away sebelumnya. Perbedaan lainnya ada di kaus kaki. Jika jersey away sebelumnya menggunakan kaus kaki putih, di jersey away yang baru para pemain Timnas Indonesia akan menggunakan kaus kaki abu-abu. Selain itu di bagian bahu terdapat corak garuda dan batik. Dengan begini, lengkap sudah jersey home dan away terbaru Timnas Indonesia. 

SEMPAT ABAIKAN PANGGILAN TIMNAS, FOOR MULAI CAPER KE PSSI

Masih soal Indonesia, tapi kali ini berbicara tentang pemain diaspora. Hampir enam tahun berlalu, keinginan Navarone Foor untuk membela timnas Indonesia belum padam. Ia berharap Patrick Kluivert bisa meliriknya. Dilansir TVOnenews, Foor sebelumnya sudah ditawari kewarganegaraan Indonesia pada tahun 2019 silam. Namun, Foor mengabaikan pesan tersebut. Dirinya baru membukanya dua tahun kemudian. Maka dari itu, ia agak malu jika harus membalasnya saat itu juga. Jadi, tak ada komunikasi yang baik antara Foor dan PSSI. Namun, ketika ditanyai oleh Yussa Nugraha, Foor yang pernah berseragam Vitesse dan SC Cambuur ini menjawab bahwa membela Timnas Indonesia masih jadi salah satu mimpinya. Keluarga di Pulau Kei pasti akan bangga jika ia bisa berseragam merah putih.

ZULKIFLI SYUKUR JADI ASISTEN PATRICK KLUIVERT?

Legenda Indonesia sekaligus pelatih Persela Lamongan, Zulkifli Syukur kabarnya masuk dalam jajaran calon asisten pelatih lokal Patrick Kluivert. Dilansir Bola.net, Zulkifli baru mengikuti proses seleksi untuk menjadi tangan kanan Kluivert di Timnas Indonesia. Ia bahkan diwawancarai langsung oleh pelatih berkebangsaan Belanda tersebut. Usai diinterview, Zulkifli mengunggah foto dengan Kluivert dan tiga asisten pelatih Timnas Indonesia lainnya, yakni Alex Pastoor, Gerald Vanenburg, dan Denny Landzaat. Kabarnya ini masih tahap seleksi, jadi Zulkifli bukan satu-satunya kandidat yang dipanggil wawancara.

TUCHEL AKAN BERI KESEMPATAN BAGI RASHFORD

Masih seputar Manchester United, Marcus Rashford yang masih dipinjamkan ke Aston Villa kabarnya telah mendapat perhatian khusus dari pelatih Timnas Inggris, Thomas Tuchel. Menurut Mirror, meski terbuang dari skuad Setan Merah, Tuchel akan tetap memberikan kesempatan kepada Rashford untuk masuk skuadnya. Bahkan, Tuchel sudah mengadakan pertemuan khusus dengan pemain berusia 27 tahun itu. Tuchel berkata bahwa Rashford akan menjadi bagian penting dari proyeknya bersama The Three Lions. Tuchel berharap Rashy bisa bangkit dan menemukan sentuhan terbaiknya di Villa.

GELANDANG CHELSEA HIJRAH KE DORTMUND

Setelah ditawarkan ke beberapa klub, Chelsea akhirnya menemukan tempat bernaung untuk Carney Chukwuemeka. Menurut cuitan Fabrizio Romano, Carney akan segera merampungkan kepindahannya ke Borussia Dortmund. Kedua belah pihak telah menyepakati segala persyaratan yang ada. Tes medis pun sudah dilakukan. Carney pindah dengan status pinjaman hingga akhir musim. Dortmund pun bersedia untuk mengover gaji Carney. Namun, dalam kontraknya, Dortmund berhak mempermanenkannya dengan mahar 40 juta pound di musim panas nanti. 

FULHAM INCAR BEK AS ROMA

Bergeser ke Fulham, kabarnya mereka sedang berusaha mendekati bek AS Roma, Zeki Celik. Di waktu yang ada, Fulham ingin merampungkan kepindahan bek sayap tersebut. Dikutip dari Tribalfootball, Fulham telah mengajukan tawaran pinjaman untuk Celik. Fulham bahkan memasukan klausul kewajiban membeli dalam tawaran tersebut. Kini, keputusan berada di tangan Claudio Ranieri, apakah ia bersedia membiarkan pemain berusia 27 tahun itu pergi atau tidak. 

COMO SEGERA RAMPUNGKAN TRANSFER PEMAIN TORINO

Bergeser ke Serie A, ada Como yang kabarnya sedang berada di tahap final untuk merampungkan transfer Mërgim Vojvoda dari Torino. Dilansir Foot Italia, Vojvoda sudah menerima pinangan Como. Kedatangan bek berpengalaman ini diharapkan dapat memperkuat lini belakang Como saat mereka memasuki fase krusial untuk bertahan di Serie A musim ini. Kemampuan Vojvoda untuk bermain sebagai bek sayap atau gelandang bertahan dapat sangat berharga bagi fleksibilitas taktis Como.

PERKENALAN UNIK ONANA DI GENOA

Sementara Genoa resmi mendatangkan Onana. Namun, Onana yang dimaksud bukan Andre Onana, melainkan Jean Onana. Pemain yang satu ini berposisi sebagai gelandang dan didatangkan dari Besiktas. Dilansir Tribalfootball, Onana bergabung dengan status pinjaman hingga akhir musim dengan opsi pembelian. Yang menarik adalah bagaimana Genoa memperkenalkan sang pemain. Mereka menggunakan lagu Rihanna yang berjudul “What’s My Name?”, yang mana disitu ada lirik yang berbunyi “Oh na na” yang terdengar seperti “Onana”. Ya, meskipun nyanyian Jean Onana tidak sesuai nada, tapi cukup menghibur lah ya.

ABERDEEN INGIN DATANGKAN PEMAIN PALESTINA

Mampir ke Skotlandia sebentar, ada Aberdeen yang kabarnya akan mendatangkan pemain asal Palestina. Dilansir Aberdeen Live, klub Skotlandia itu sedang berada di tahap negosiasi dengan penyerang Timnas Palestina, Oday Dabbagh. Sang pemain kini berstatus sebagai pemain Charleroi di Liga Belgia. Ketertarikan Aberdeen kepada Dabbagh karena kepala rekrutmen Aberdeen saat ini, Nuno De Almeida kenal baik dengan sang pemain. Keduanya pernah bekerjasama di Arouca. Aberdeen sejauh ini mengincar kesepakatan pinjaman dan berusaha menyelesaikannya sesegera mungkin.

AJAX LARANG HENDERSON CABUT DARI BELANDA

Dari Skotlandia, kita ke Belanda untuk membahas Jordan Henderson. Dilansir Daily Mail, AS Monaco sebetulnya telah mengajukan tawaran kepada Ajax untuk memboyong Henderson. Sang pemain pun antusias dengan kesempatan itu. Henderson sudah ingin hengkang dari klub Belanda tersebut. Namun, pihak klub justru memblokir pintu keluar Henderson. Ajax menolak tawaran dari Monaco. Pelatih kepala Ajax, Francesco Farioli telah menjelaskan bahwa Jordan Henderson tidak akan meninggalkan klub selama jendela transfer musim dingin kali ini.

PATRICK KLUIVERT CS BAKAL BLUSUKAN

Ngomong-ngomong soal Belanda, gerbong kepelatihan Timnas Indonesia sudah mendarat di Tanah Air. Patrick Kluivert dan tiga asistennya akan segera menjalankan tugasnya. Dilansir Superball, program kerja pertama yang akan dilakukan Patrick adalah blusukan dan menonton pertandingan Liga 1 Indonesia. Bahkan, Patrick dan kolega sudah terlihat hadir di pertandingan antara Persija Jakarta dan PSBS Biak. Hal itu guna menambah pool pemain yang akan membela tim Merah-Putih. Dengan program ini, harapannya pemain-pemain lokal dapat lebih termotivasi untuk membuktikan diri.

Gabung sekarang juga, Member Kami Batasi!

spot_img

ORIGINAL MERCHANDISE STARTING ELEVEN

Obral!
Obral!

Glory Glory Manchester United

Rp109,000Rp125,000
Obral!
Obral!

Cristiano Ronaldo Siuuuu...

Rp109,000Rp120,000

Artikel Terbaru