Halo football lovers, tiada hari tanpa asupan gizi. Starting Eleven edisi 19 Februari 2019 merangkum berita hangat dari seluruh belahan dunia. Pastikan obrolanmu dengan teman-teman diisi rangkuman dari kami …
Buntut Mata-Mata Bielsa: Leeds Kena Denda
Penyelidikan pihak English Football League atas kasus Marcelo Bielsa akhirnya menemui akhir. Pelatih asal Argentina tersebut kedapatan mengirim mata-mata ke sesi latihan Derby County, yang lantas menjadi bahan pergunjingan di Inggris. Bielsa, yang melatih Leeds United, mengaku mengirim mata-mata ke seluruh lawannya pada musim ini. Tindakan tersebut dinilai menyalahi norma di sepak bola Inggris. EFL pun memutuskan menjatuhkan dendan 200 ribu pounds (Rp3,6 miliar) dengan anggapan Leeds telah melanggar pasal “berperilaku baik” pada klub-klub lain.
Sarri Tak Khawatir Seruan Fans untuk Memecatnya
Chelsea kalah di tangan Manchester United di Piala FA meski berlaga di Stamford Bridge. Kekalahan tersebut merupakan kali kelima The Blues menelan pil pahit dalam 12 laga di 2019. Seruan pemecatan terhadap Maurizio Sarri pun semakin nyaring terdengar. Setidaknya terdengar seruan “f*cking Sarri-ball” dan “You’re getting sacked in the morning” di laga tersebut. Seusai laga, Sarri mengaku tak mempedulikan seruan tersebut. Ia berujar “lebih mementingkan performa tim” daripada seruan suporter.
Wenger: Kontrak Baru Buat Ozil Berada di Zona Nyaman
Mesut Ozil sedang berada di titik terendah sepanjang kariernya di Arsenal. Ia hanya menjadi starter sekali sejak laga Boxing Day, yang lantas menguarkan rumor bahwa masa depannya sedang terancam. Arsene Wenger urun pendapat bahwa pemberian kontrak baru dengan gaji selangit merupakan penyebab utama menurunnya performa Ozil. Playmaker asal Jerman tersebut memang meneken kontrak baru hingga 2021 dengan nominal gaji tertinggi di skuad pada musim lalu. Oleh Wenger, kontrak baru tersebut membuat Ozil merasa “berada di zona nyaman”.
Undian Perempat Final Piala FA
Piala FA sudah memasuki babak perempat final. Undian yang dilakukan tepat setelah laga Chelsea kontra Manchester United menghasilkan jadwal yang menguntungkan bagi klub Manchester. United akan berjumpa dengan Wolverhampton, sementara Manchester City akan mengunjungi Swansea. Laga lain mempertemukan jagoan Divisi Championship dengan tim Premier League, yakni Millwall vs Brighton, serta Watford vs Crystal Palace.
Tottenham Baru Paling Cepat Pindah ke Stadion Baru pada April
Tottenham belum bisa bermain di stadion baru setelah Crystal Palace melaju ke perempat final Piala FA. Laga kontra Palace yang sedianya digelar pada 17 Maret pun harus ditunda hingga bulan berikutnya. Ini berarti, Spurs baru bisa menggelar laga di kandang baru pada pekan pertama April. Laga kandang terbaru mereka adalah saat melawan Brighton pada 6 April. Sebelum itu, Spurs diharuskan menggelar dua test event di stadion baru sebelum memperoleh sertifikat keamanan.
Klopp: Fans Lebih Pilih Juara Premier League daripada Liga Champions
Liverpool sedang bersiap menghadapi Bayern Munich di laga 16 besar Liga Champions. Menjelang laga akbar tersebut, Jurgen Klopp mengaku para fans lebih memilih melihat Liverpool menjuarai Premier League ketimbang melaju jauh di Liga Champions. Laga kontra Bayern hanya berjarak lima hari sebelum The Reds berkunjung ke Manchester United untuk melanjutkan misi Premier League mereka. Klopp pun merespon dengan menyebut “akan bermain sebaik mungkin” saat melawan Bayern, lalu “akan memutuskan yang terpenting” pada pekan-pekan mendatang.
Firmino Terserang Virus
Roberto Firmino diragukan dapat tampil melawan Bayern Munich di 16 besar Liga Champions setelah absen di sesi latihan hari Senin. Ia dilaporkan terserang virus. Firmino adalah pemain Liverpool keempat yang terserang sakit sejak awal Februari ini setelah pulang dari kamp latihan di Dubai. Jurgen Klopp menerangkan “ia belum yakin 100% apakah Firmino bisa bermain karena timnya bermain pada Selasa malam. Bek Dejan Lovren juga punya peluang tipis untuk main setelah mengalami cedera hamstring di sesi latihan.
Busquet: Barcelona Tak Boleh Ulangi Kekalahan Memalukan seperti di Roma
Sergio Busquet mewanti-wanti Barcelona agar tak mengulangi kesalahan seperti saat dipermalukan Roma di perempat final Liga Champions musim lalu. Peringatan Busquet patut dicermati lantara Barcelona tak pernah menang di laga tandang saat menjalani fase gugur di Liga Champions sejak 2016. Musim lalu, Barca digelontor tiga gol di Olimpico meski memenangi leg pertama dengan skor 4-1 di Camp Nou. Busquet pun berharap kejadian tersebut tak terulang saat Barca bertandang ke Lyon pada 16 besar Liga Champions musim ini.
“Copa America Bisa Melebur dengan Piala Emas Concacaf”
Presiden Federasi Sepak Bola Amerika Serikat Carlos Cordeiro menyatakan penyelenggaraan Piala Emas Concacaf belum pasti dilanjutkan setelah edisi 2021. Ajang terakbar bagi kawasan Amerika Utara dan Karibia tersebut saat ini terjadwal pada edisi 2019 dan 2021. Edisi setelah tahun tersebut belum menemui kejelasan lantaran Concacaf masih berdiskusi dengan Conmebol (konfederasi sepak bola Amerika Selatan) perihal penggabungan Piala Emas dengan Copa America. Conmebol sebelumnya telah mengundang empat negara Concacaf dalam penyelenggaraan Copa America Centenario pada 2016.
Valencia Akan Permanenkan Cheryshev
Valencia berniat mempermanenkan Denis Cheryshev pada musim panas mendatang. Ia saat ini masih berstatus pinjaman dari Villareal. Gelandang asal Rusia tersebut mampu tampil memukau pada musim ini dengan mencetak empat gol dalam 28 penampilan bersama klub kelelawar. Pemain berusia 28 tahun tersebut saat ini sedang berjuang membawa Los Che mendaki klasemen liga dan Liga Europa.
Zidane Ajukan Syarat Bila Chelsea Berminat
Zinedine Zidane sedang bersiap kembali ke dunia kepelatihan, sementara Chelsea dilaporkan menjadi salah satu destinasi Zidane berikutnya. The Blues saat ini terlihat tak puas atas kinerja Maurizio Sarri. AS melaporkan Zidane mematok syarat pada manajemen Chelsea bila benar meminatinya. Syarat Zidane tersebut adalah bujet transfer sebesar 200 juta euro (Rp3,1 triliun) dan jaminan bahwa Eden Hazard akan tinggal di Stamford Bridge. Zidane juga meminta agar ia dibiarkan bekerja sangat dekat dengan direktur Marina Granovskaia, yang oleh banyak pihak disebut mempersulit kinerja para pelatih Chelsea sebelumnya.
Joao Felix Tenang Sikapi Rumor
Joao Felix belum merasa jemawa meski dijuluki New Ronaldo dan diminati banyak klub besar, demikian penuturan pelatih Benfica, Bruno Lage. Pemain berusia 19 tahun tersebut sedang menikmati musim debut luar biasa dengan mencetak enam gol dari sepuluh laga terakhirnya. Bruno Lage menyatakan Felix “tetap menapakkan kakinya di tanah” meski sudah dipantau beberapa klub besar secara langsung di Estadio da Luz. Ia punya klausul penjualan sebesar 120 juta euro (Rp1,9 triliun).
Ribery Bisa Absen Lawan Liverpool Karena Kelahiran Putrinya
Franck Ribery kemungkinan tidak ikut rombongan skuad Bayern Munich yang akan bertandang ke Liverpool pada tengah pekan ini. Pelatih Niko Kovac menjelaskan Ribery tak ikut berlatih setelah kelahiran putrinya. Kovac mengungkapkan Ribery “sama sekali tak tidur”, sehingga ia baru akan menentukan keterlibatan Ribery pada hari Selasa. Bayern menghadapi laga di Anfield tanpa Corentin Tolisso, Arjen Robben, dan Renato Sanches yang cedera, serta Thomas Muller yang menjalani sanksi. Kingsley Coman dan Jerome Boateng juga belum dipastikan merumput.
“Tak Mudah Lindungi Zaniolo”
Direktur Olahraga Roma, Monchi, mengungkapkan tantangan untuk melindungi Nicolo Zaniolo setelah sang wonderkid tampil meroket dalam beberapa bulan terakhir. Monchi mengaku “tak mudah” melindungi Zaniolo, meskipun hal tersebut normal mengingat dampak yang diberikan Zaniolo terhadap tim. Ia sudah mencetak tiga gol di Serie A dan dua gol di Liga Champions meski baru menjalani debut di Serie A pada bulan Oktober. Monchi mengaku ia hendak mengawal perkembangan pemain berusia 19 tahun tersebut.
Presiden Lyon Tantang Messi Samai Ronaldo
Presiden Lyon Jean-Michel Aulas mengirim psy war pada Lionel Messi jelang kunjungan sang megabintang ke Groupama Stadium di Liga Champions tengah pekan ini. Aulas menyebut Messi belum pernah memberi dampak sebesar Cristiano Ronaldo saat melawan Lyon. Ia menyebut Messi tak pernah “tampil menginspirasi” saat melawan Lyon, lantas membandingkan dengan Cristiano Ronaldo yang pernah memukaunya saat ia berseragam Manchester United pada pertemuan dengan Lyon pada 2004.
Istri Icardi dapat Penghargaan “Tapir Emas’
Wanda Nara, istri sekaligus agen Mauro Icardi, sedang menghadapi cercaan di Italia. Ia dianggap jadi biang memanasnya hubungan Icardi dengan manajemen Inter Milan, yang menyebabkan sang striker kehilangan jabatan kapten. Yang terbaru, Wanda Nara mendapat penghargaan Tapiro d’Oro (Tapir Emas) dari televisi Italia Striscia la Notizia. Penghargaan tersebut merupakan penganugerahan satir yang dipersembahkan untuk public figure di Italia yang dinilai berperilaku memalukan. Wanda Nara yang kerap melontarkan kata-kata panas pada manajemen Inter dianggap memenuhi kriteria itu.
Manchester City Buat Klub Cabang Baru di China
Pemilik Manchester City akan mengumumkan pembelian klub kasta ketiga China, Sichuan Jiuniu. Akusisi tersebut merupakan langkah terbaru City Football Group (CFG) dalam rangka menyebarkan pengaruh sepak bola di seluruh dunia. CFG, yang dimiliki taipan Abu Dhabi Syeikh Mansour bin Zayed Al-Nahyan, tercatat telah mengakuisisi beberapa klub di Amerika Serikat (New York City FC), Jepang (Yokohama Marinos), Australia (Melbourne City), Spanyol (Girona), dan Uruguay (Atletico Torque).
Solskjaer Lewati Catatan Kemenangan Mourinho
Ole Gunnar Solskjaer membawa Manchester United ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Chelsea di Piala FA. Kemenangan tersebut menegaskan rekor Solskjaer yang jauh lebih baik dari catatan pendahulunya, Jose Mourinho. Sebelum dipecat pada Desember, Mou cuma mencatatkan sepuluh kemenangan dalam 24 laga. Solskjaer yang menggantikannya lantas sanggup mencatatkan sebelas kemenangan hanya dalam 13 laga.
Klopp: Liverpool Ingin Rekrut Sancho, Tapi City Tak Bakal Melepasnya
Jurgen Klopp mengaku terkesima dengan kualitas Jadon Sancho sejak ia masih bermain di akademi Manchester City. Sancho akhirnya bergabung ke Borussia Dortmund di musim panas yang sama saat Liverpool merekrut Mohamed Salah, Andrew Robertson, Alex Oxlade-Chamberlain, dan Dominic Solanke. Klopp mengungkap ia ingin merekrutnya, tapi tak dapat merealisasikannya lantaran “klub Inggris tak menjual (pemain) ke klub Inggris lainnya”. Catatan Sancho di Dormund sejauh ini adalah mencetak delapan gol dan 10 assist dalam 28 pertandingan.
Mbappe Terungkap Pantau Laga Barcelona
Kylian Mbappe terungkap memantau jadwal pertandingan Lionel Messi bersama Barcelona. Sesaat menjelang laga Ligue 1 kontra St. Etienne, Mbappe terlihat memegan smartphone nya dengan melihat jadwal pertandingan Barcelona. Ia kedapatan melongok infografis Bleacher Report yang memuat poster Lionel Messi dan empat laga Barca ke depan.
Buruknya Rumput Lapangan Pengaruhi Performa Timnas U-22
Stadion National Olympic yang digunakan Kamboja sebagai venue Piala AFF u-22 diprotes negara peserta karena memiliki kualitas rumput yang buru. Rumput sintetis yang terhampat jauh dari kata layak karena banyak karet telah terkelupas dan membuat alur bola menjadi terhambat. Indra Sjafri, meskipun tak menggunakan kondisi rumput sebagai alasan tertahannya timnas Indonesia oleh Myanmar, mengaku rumput lapangan tersebut “mempengaruhi adaptasi terhadap lapangan” oleh para pemain.
Tiga Calon Komisaris Baru PT LIB
PT Liga Indonesia Baru menggelar RUPS pada 18 Februari lalu. Beberapa agenda RUPS tersebut antara lain menerima pengunduran diri Komisaris Utama Glen Sugita dan Direktur Utama Berlinton Siahaan. Sekjen PSSI Ratu Tisha lantas menyebut seluruh klub peserta Liga 1 2019 bisa mengusulkan kandidat pengganti pada PSSI. Seperti dilansir Bola.com, terdapat tiga nama yang mengerucut untuk dicalonkan jadi komisaris PT LIB, yakni Achsanul Qosasi (dari Madura United), Peter Tanuri (Bali United), dan Hasnuryadi Sulaiman (Barito Putera).
Pelatih Myanmar Sebut Timnas Indonesia Arogan
Pelatih Timnas Myanmaer u-22 Velizar Popov mengaku sangat puas dengan hasil imbang 1-1 yang diraih saat melawan timnas Indonesia u-22 di ajang Piala AFF u-22 2019. Seusai laga, Popov mengaku Indonesia dan Malaysia memang berstatus sebagai tim favorit. Akan tetapi, ia menyebut “Indonesia sedikit arogan” lantaran meremehkan Myanmar setelah mengalahkan mereka 7-1 dalam pertemuan di Myanmar.
“Lebih Jantan (Jika) Joko Driyono Mundur”
Dewan Pembina PSSI Syafruddin menyarankan agar Joko Driyono mundur dari jabatannya sebagai Plt. Ketua Umum PSSI. Jokdri dijadikan tersangka oleh Satgas Anti-Mafia Bola sebagai otak dibalik perusakan barang bukti di kantor PT Liga Indonesia. Menurut Syafruddin, Jokdri bisa mencontoh ketua umum sebelumnya, Edy Rahmayadi, yang mundur padahal tak bersalah sama sekali. Ia menyebut Edy telah jantan dengan mengundurkan diri setelah merasa ada yang tidak beres di internal PSSI.
PSSI Gandeng Federasi Australia Gelar Liga Wanita
PSSI akan menggelar liga sepak bola wanita yang akan diikuti enam klub. Sekjen PSSI Ratu Tisha menyebut pada 25-26 Februari mendatang, PSSI akan mengundang perwakilan federasi sepak bola Australia (FFA) untuk membantu menata Liga 1 Wanita. Ratu Tisha menuturkan PSSI menargetkan enam klub yang memiliki tim wanita untuk berlaga pada kompetisi 2019, yang akan diselenggarakan setelah pertemuan PSSI dengan FFA tersebut.