Berita Hari Ini 1 Desember 2018: Kamerun Batal Jadi Tuan Rumah Piala Afrika, Mourinho Keluhkan Transfer, Pochettino Berutang Ke Emery, dan lainnya…

spot_img

Halo football lovers, tiada hari tanpa asupan gizi. Starting Eleven edisi 1 Desember 2018  merangkum berita hangat dari seluruh belahan dunia. Pastikan obrolanmu dengan teman-teman diisi rangkuman dari kami…

Guardiola: City Akan Beradaptasi dengan Aturan Peminjaman Baru

FIFA berencana akan memberi batasan peminjaman pemain dalam satu klub menjadi paling banyak enam hingga delapan kesepakatan pada musim 2020/21. Pep Guardiola merespon aturan ini dengan menyatakan Mancheter City akan beradaptasi dengan regulasi yang ditujukan untuk melindungi pemain muda tersebut. Juara bertahan Premier League tersebut jelas akan terpengaruh karena memiliki 28 pemain yang sedang “disekolahkan” pada musim ini. “Jika kami tak bisa meminjamkan pemain lagi, kami akan menjual mereka. Sederhana. Kita lihat apa yang bisa kami lakukan,” ujar Pep.

Kamerun Batal Jadi Tuan Rumah Piala Afrika 2019, CAF Buka Lowongan Baru

Kamerun kehilangan hak sebagai tuan rumah Piala Afrika 2019 setelah terjadi penundaan pembangunan stadion dan infrastuktur penunjang, serta masalah keamanan akibat kekerasan pemberontak di dekat venue pertandingan. Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) pun membuka kembali lowongan tuan rumah bagi event yang akan dihelat pada Juni tahun depan tersebut. Maroko, yang kalah dari Amerika Serikat-Kanada-Meksiko dalam pencalonan tuan rumah Piala Dunia 2026, dijagokan jadi tuan rumah pengganti.

Mourinho: Sekarang Sulit Beli Pemain dari Tottenham

Jose Mourinho merasakan perubahan iklim bursa transfer pemain era sekarang dengan masa lalu. “Di masa lalu, kami dapat dengan mudah membeli pemain terbaik Tottenham. Michael Carrick, Dimitar Berbatov. Namun sekarang, mereka tidak mau menjual lagi karena mereka sudah sangat kuat (dalam segi finansial),” ungkap Mou. Pelatih Portugal tersebut menekankan, bahkan klub-klub kecil pun sudah tak berharap dari limpahan uang klub besar karena sudah tak ada lagi kesenjangan antara klub kecil dengan klub besar.

Meski Akan Berusia 34, City Tak Akan Beli Pelapis Fernandinho

Pep Guardiola mengakui Fernandinho akan “terbunuh” jika ia memaksa satu-satunya gelandang bertahan dalam skuadnya tersebut untuk bermain di tiap laga. Apalagi, pemain yang dibeli dari Shakhtar Donetsk tersebut akan berusia 34 tahun saat musim berakhir. Namun, Guardiola memastikan Manchester City tak akan membeli pemain untuk melapisnya pada bulan Januari. “Kami punya alternatif (pengganti). John Stones, Danilo, Fabian Delph, Oleksander Zinvchenko, dan Ilkay Gundugan bisa bermain di posisinya. Kami tak akan menilik pasar,” tegas Pep.

Jelang Bentrok di Derbi London Utara, Pochettino Akui Berutang Pada Emery

Mauricio Pochettino berkisah tentang hubungannya dengan Unai Emery menjelang Derbi London Utara pekan ini. Semasa masih bergulat di Liga Spanyol, Emery pernah merekomendasikan Pochettino untuk dipinang Valencia. “Aku menelepon Emery (yang kala itu melatih Spartak Moskow), dan berkata ’Terima kasih telah merekomendasikanku’. Aku merasa terhormat ketika seorang kolega menyebut namaku ketika dia pindah klub,” ujar Poch. Ia juga mengatakan, Tottenham dapat merekrut Serge Aurier dan Lucas Moura dari PSG karena andil Emery.

Totti dan Pirlo Akan Dapat Penghargaan di Italia

Francesco Totti dan Andrea Pirlo akan diberi penghargaan spesial dalam penganugerahan Gran Gala del Calco pada pekan depan. Penganugerahan tersebut telah diakui sebagai Oscar-nya sepak bola Italia. Totti dan Pirlo, yang punya rekam jejak panjang di sepak bola Italia, termasuk mengantarkan Azzuri menjuarai Piala Dunia 2006, akan diberi penghargaan berkat seluruh pencapaian mereka di Serie A. Sebelumnya, penghargaan yang sama pernah diberikan kepada Alessandro del Piero, Fabio Cannavaro, dan Filippo Inzaghi.

Juventus Dominan, Reina: Mereka Akan Juara Pada Bulan April

Juventus masih tak terkalahkan di Serie A musim ini, dengan mengoleksi 37 poin dalam 13 laga. Sebelum laga pekan ini, mereka unggul delapan poin dari peringkat dua Napoli. Pepe Reina, eks kiper Napoli yang kini jadi pelapis Gianluigi Donnarumma di AC Milan, meyakini Juventus tak akan terhentikan hingga akhir musim. “Jika mereka mempertahankan performa mereka saat ini, mereka akan memenangi liga pada bulan April,” ucap Reina.

Anak Zidane: Zinedine Zidane Akan Segera Melatih Kembali

Enzo Zidane, putra Zinedine Zidane yang kini dipinjamkan klub Swiss Lausanne ke Rayo Majahonda, baru-baru ini mengungkapkan rencana ayahnya, yang mengundurkan diri dari kursi pelatih Real Madrid pada Mei lalu. “Ayahku mencintai sepak bola dan ia menyukai pekerjaan sebagai pelatih. Akan sangat mungkin dia akan kembali melatih dalam waktu dekat,” ujarnya. Hanya saja, ia menekankan bahwa ayahnya saat ini sedang mengistirahatkan diri. Zidane total meraih sembilan trofi hanya dalam dua setengah tahun di Madrid.

Manchester United Akan Kunjungi Australia di Pramusim 2019

Australia dipastikan akan kedatangan lagi klub raksasa Eropa pada pramusim 2019/20. Kali ini, Manchester United memastikan akan memasukkan Australia dalam daftar kunjungan pramusim mereka. Skuad United akan memainkan dua pertandingan di Optus Stadium di Perth melawan Leeds United dan Perth Glory. Dua pertandingan pemanasan tersebut akan dilaksanakan pada 13 Juli dan 17 Juli 2019.

Tampil Moncer, Sevilla Akan Permanenkan Andre Silva

Sevilla akan mengaktifkan klausul 30 juta Euro untuk mempermanenkan Andre Silva dari AC Milan. Eks penyerang Porto tersebut hanya mencetak dua gol di sepanjang musim lalu di Milan. Ia pun dipinjamkan ke Sevilla sejak awal musim ini, dan sejauh ini telah mencetak tujuh gol dalam sebelas penampilan liga. Catatan ini sejalan dengan prestasi Sevilla, yang menyeruak ke peringkat pertama sebelum laga pekan ini berlangsung.

David Villa Akan Susul Iniesta dan Torres ke Liga Jepang

Top scorer sepanjang masa tim nasional Spanyol David Villa dikabarkan akan melanjutkan karier di Liga Jepang. Menurut Deportes Cuatro, Villa akan bergabung dengan Vissel Kobe, klub yang terlebih dahulu mengontrak Andres Iniesta. Villa dan Iniesta berbagi ruang ganti di timnas Spanyol serta saat Villa memperkuat Barcelona dalam kurun 2010 hingga 2013. Setelah bergabung dengan New York City pada 2014, Villa mengumumkan akan meninggalkan klub tersebut pada pekan lalu.

Gigit Joe Allen, Pemain Derby Dihukum Empat Laga

Pemain Derby Contyu Bradley Johnson dihukum skorsing empat laga akibat mengigit Joe Allen di Divisi Championship medio pekan lalu. Tindakan itu dilakukannya dalam kericuhan pemain saat Derby bertandang ke kandang Stoke City dalam lanjutan kompetisi kasta kedua Liga Inggris. Durasi hukuman tersebut terbilang pendek jika dibandingkan dengan Luis Suarez, yang dihukum tujuh laga pada 2010, sepuluh laga pada 2013, dan empat bulan pada 2014 akibat kasus yang sama.

Semifinal Piala AFF: Skuad Filipina Menyisakan 18 Pemain

Menghadapi babak semifinal Piala AFF melawan Vietnam, skuad Filipina tergerus hingga menjadi 18 pemain. Hal ini terjadi akibat beberapa pemain yang harus kembali ke klub karena jadwal Piala AFF tak kompatibel dengan jadwal internasional FIFA. Beberapa pemain Filipina, seperti John-Patrick Strauss, Neil Etheridge atau Daisuke Sato memang memperkuat klub Eropa, yang menolak mengizinkan pemain ke timnas bila bukan jadwal resmi FIFA. Ini berarti Filipina hanya akan punya enam pemain di bangku cadangan sepanjang sisa turnamen.

Presiden PSG: Tuchel Pelatih Terbaik Dunia!

Pelatih PSG Thomas Tuchel berhasil membawa klub menyapu bersih 14 laga Ligue 1 dan baru-baru ini mengalahkan Liverpool 2-1 di fase grup Liga Champions. Kesuksesan ini membuat Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi memuji eks nahkoda Borussia Dortmund tersebut setinggi langit. “Kami tim yang sangat solid dan punya pelatih hebat. Bagiku, dia adalah pelatih terbaik dunia. Apa yang ia lakukan sunggguh luar biasa,” pujinya. Tuchel dipinang PSG musim panas lalu seusai meninggalkan sepak bola Jerman, ketika ia melatih Dortmund dan Mainz.

Hampir Pindah ke United, Perisic: Pelatih Meyakinkanku Bertahan

Winger Inter Milan Ivan Perisic mengaku mendapat tawaran dari Manchester United pada musim panas 2017. Ia bahkan mengaku kepindahannya tersebut “sudah sangat dekat”. Namun, di waktu yang bersamaan Inter mendatangkan pelatih baru Luciano Spalletti. Orang inilah yang mengubah pikiran Perisic. “Ketika Spalletti datang (pada Juni 2017), dia menunjukkan gairah besar untuk mempertahankanku. Aku tak menyesal bertahan di Inter,” ungkap Perisic. Perisic kemudian member Inter tiket ke Liga Champions, serta membawa Kroasia hingga final Piala Dunia 2018.

Indonesia Berangkat ke Kualifikasi Zona Asean AFC U-20 Futsal Championship 2019

Timnas Futsal Indonesia akan berpartisipasi di ajang Kualifikasi AFC U-20 Futsal Championship 2019 di Bangkok pada 5-9 Desember mendatang. Di ajang ini, lima tim yang berpartisipasi, yakni Thailand, Malaysia, Vietnam, Myanmar, dan Indonesia, akan memperebutkan tiga tiket ke putaran final pada tahun depan. Timnas futsal Indonesia yang dilatih Kensuke Takahashi akan berangkat ke Thailand pada 3 Desember mendatang.

Gede Widiade Persilakan Teco Dipinang Timnas, Teco Pun Siap Terima Tantangan

CEO Persija Gede Widiade mempersilakan PSSI bila ingin meminang pelatih Stefano “Teco” Cugurra. Kepada wartawan, Gede menjelaskan, “Lebih cepat lebih baik, Teco ke Timnas. Ini juga demi prestasi timnas Indonesia.” Meski Liga 1 masih menyisakan dua pertandingan, dan Persija pun belum pasti menjadi juara, Teco sudah menyambut tawaran ini. “Menjadi timnas bagus bagi CV saya,” ujarnya seperti dilansir Bolalob.

Anggota Exco PSSI Sodorkan Nama Untuk Isi Pos Pelatih Timnas U-19 dan U-22

Kursi pelatih di seluruh kelompok umur tim nasional Indonesia memang sedang lowong. Yunus Nusi, anggota Exco PSSI, mengusulkan beberapa nama untuk mengisi pos pelatih di masing-masing kelompok umur. Di timnas senior, ia menyodorkan Stefano “Teco” Cugurra atau Robert Rene Alberts. Adapun di kelompok umur U-19 dan U-22, ia mengusulkan kenaikan kelas bagi Fahri Husaini ke timnas U-19, serta Indra Sjafrie ke timnas U-22. Keduanya sebelumnya sudah bergelut di timnas U-16 dan U-19.

Meski Masuk Skuad Pertandingan, Egy MV Belum Diberi Debut

Wonderkid Indonesia Egy Maulana Vikri dimasukkan dalam skuad pertandingan antara Lechia Gdansk melawan Slask Worslaw di pekan ke-17 Liga Polandia. Hanya saja, pelatih Piotr Stokowiec memutuskan tidak memasukkan Egy pada pertandingan tersebut, sehingga Egy terpaksa duduk di bangku cadangan selama 90 menit. Egy sejauh ini lebih banyak tampil untuk tim cadangan Lechia, dan sudah mencetak tujuh gol.

Yanto Basna Dikontrak Klub Thailand

Setelah menjadi pemain utama di Khon Khaen FC, Rudolof Yanto Basna memastikan terus berkarier di Thailand. Kali ini, ia naik level setelah menerima tawaran dari Sukhotai FC, klub yang musim lalu menempati peringkat sebelas Thailand League1. Dengan demikian, musim depan akan terdapat dua pemain Indonesia di kasta tertinggi Thailand, yakni Ryuji Utomo di PTT Rayong, serta Yanto Basna di Sukhotai FC. Terens Puhiri bisa saja jadi pemain ketiga, tetapi kontrak peminjamannya di Port FC telah habis per akhir musim ini.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ORIGINAL MERCHANDISE STARTING ELEVEN

Obral!
Obral!

Glory Glory Manchester United

Rp109,000Rp125,000
Obral!
Obral!

Cristiano Ronaldo Siuuuu...

Rp109,000Rp120,000

Artikel Terbaru