Cristiano Ronaldo punya gelar ganda: ia adalah salah satu pemain terbaik di planet ini, sekaligus selebritis paling eye-catching di mata publik. Ia dikenal sebagai sosok yang amat memperhatikan penampilan, tapi benarkah ia melakukan operasi plastik untuk membuatnya tampilnya semenawan mungkin?
Sudah bukan rahasia lagi jika Ronaldo mencintai tampangnya sama seperti ia menyukai membobol gawang lawan. Sudah banyak cerita yang muncul tentang Ronaldo yang menyatakan kekagumannya terhadap dirinya sendiri.
Satu kisah pernah diceritakan Peter Crouch. Kisah tersebut sahih lantaran bersumber dari rekan Ronaldo di Manchester United, Rio Ferdinand. “Ronaldo seringkali berdiri di depan cermin dengan telanjang, lalu menyisir rambutnya, dan berkata, ‘wow, aku tampan sekali!’.”
Di lain kesempatan, WayneRooney juga punya cerita sendiri. “Ada cermin loker milik Ronaldo di kamar ganti Old Trafford. Saat aku masih bermain bersama Ronaldo, satu hal yang aku ingat tentang dirinya adalah bahwa dia tidak bisa melewati cermin itu tanpa mengaguminya, bahkan ketika kita hendak bertanding.”
Para ahli berpikir Ronaldo telah melakukan operasi plasti. Dokter bedah kosmetik Alex Karidis mengomentari penampilan Ronaldo di The Sun. “Dia terlihat telah melakukan operasi botoks di sekitar mata dan dahinya. Kulitnya saat ini juga amat bersihi.”
Karidis juga menyebutkan Ronaldo sangat mungkin telah “menyuntik” beberapa bagian di wajahnya agar menghilangkan beberapa garis muka. Suntikan itu ditujukan pada beberapa area yang terlihat terlalu dalam bila raut muka berkerut, seperti kalau sedang tersenyum. Wajah Ronaldo kini terlihat lembut karena ada beberapa suntikan yang telah dilakukan.
Karidis lalu berspekulasi bahwa Ronaldo telah “melakukan sesuatu” pada hidungnya. Hidungnya terlihat lebih kecil daripada sepuluh tahun lalu, tapi bisa jadi itu karena wajahnya memang berubah menyesuaikan usia.
Sementara Rooney tak menutupi ia telah melakukan transplantasi rambut pada 2011, kita tak pernah tahu apakah Ronaldo pernah melakukan hal yang sama. Garis rambutnya terlihat sedikit lebih mundur pada 2013 di sebuah acara di Monaco, tapi lantas berubah lagi di kesempatan berikutnya.
Jadi, apakah football lovers merasa perubahan wajah Ronaldo diakibatkan operasi plastik?