10 Momen Emosional 2018

spot_img

Dalam dunia sepak bola, banyak terjadi hal-hal yang tak terduga. Hal tersebut bisa muncul dari momen emosional maupun haru. Pada kesempatan kali ini, starting eleven akan merangkum 10 momen emosional sepak bola tahun 2018..

#1

Momen pertama hadir dari sang profesor, Arsene Wenger. Mantan pelatih The Gunners ini memberikan dasinya kepada seorang fans pada laga terakhirnya di Emirates Stadium.

#2

Jose Gimenez tak mampu membendung air matanya saat tahu timnya akan pulang dari Russia karena kalah dari Perancis.

#3

Momen emosional juga hadir dari Andres Iniesta. Pemain asal Spanyol itu duduk sendirian di tengah stadion Camp Nou hingga pukul 1 malam untuk mengenang masa-masa indahnya bersama Barcelona.

#4

Pada pertandingan melawan Juventus, Paul Pogba memberikan jersey nya untuk penggemar Juventus. Hal itu mengisyaratkan bahwa Pogba masih dicintai oleh supporter Si Nyonya Tua.

#5

Mengetahui ada penggemar cilik yang ingin bertemu dengannya. Christian Pulisic tanpa ragu menyetop interview dan langsung menghampiri bocah yang sempat dihentikan oleh petugas itu.

#6

Mengetahui seorang wasit yang menangis karena mendapat kabar duka, Van Dijk langsung menghampiri wasit malang itu seusai pertandingan berakhir.

#7

Neymar dengan senang hati menerima kehadiran seorang penggemar cilik yang menghampirinya. Ia pun memberikan jerseynya untuk bocah tersebut.

#8

Momen emosional hadir dari mantan kiper Liverpool, Karius. Dirinya yang melakukan kesalahan fatal pada laga final Liga Champions meminta maaf sambil menitikan air mata seusai pertandingan.

#9

McCarthy mendapat tekel keras dari seorang pemain hingga membuat kakinya patah. Pemain yang merasa bersalah karena menjagal McCarthy itupun langsung menyuruh tim medis bergerak cepat sambil menangis.

#10

Momen emosional hadir dari klub Liga Inggris, Leicester City, saat pemiliknya Vichai Srivaddhanaprabha meninggal akibat kecelakaan tragis di dekat stadion milik Leicester. Terlihat semua pemain dan penggemar sangat bersedih.

Itulah momen emosional sepak bola tahun 2018. Silahkan tulis komentar kalian dibawah. Jangan lupa untuk like dan share..

Gabung sekarang juga, Member Kami Batasi!

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ORIGINAL MERCHANDISE STARTING ELEVEN

Obral!
Obral!

Glory Glory Manchester United

Rp109,000Rp125,000
Obral!
Obral!

Cristiano Ronaldo Siuuuu...

Rp109,000Rp120,000

Artikel Terbaru